Jumat, 26 Februari 2016

Web application  adalah seperangkat halaman web yang dihasilkan ,untuk menanggapi permintaan user
Web terbagi menjadi 2 yaitu :
Ø  Web Dynamic adalah suatu web yang kontent atau isinya dapat berubah–ubah setiap saat
Contoh nya : web berita, web perkiraan cuaca, web informasi penerbangan
Ciri-ciri web Dynamic :
  • Menggunakan bahasa pemrograman web misalnya seperti PHP, HTML
  • Memiliki database.
  • Konten di dalamnya bisa berasal dari pengunjung dan bisa juga dari database.
  • Lebih sering di-update.
Ø  Web Statis       adalah jenis web yang tidak di ubah-ubah atau jarang di update sehingga kontent di dalamnya tidak ada perubahan
Contohnya : Company profile,

Cirri –ciri web Statis :
·         Kontent di dalam nya biasanya berasal dari internal perusahaan dan tidak dapat di ubah-ubah
·         Jarang di update
Dalam web programming kali ini bahasa pemrograman yang diapakai adalah JSP (java server page), jsp ini berjalan di server.
Jsp  adalah suatu teknologi web berbasis bahasa pemrograman Java dan berjalan di Platform Java, serta merupakan bagian teknologi J2EE (Java 2 Enterprise Edition)
Ada beberap jenis aplikasih web :
      Search engines
      Online stores
      Auctions
      News sites
      Discussion groups
      Games
Dalam JSP (java server page) ada beberapa kategori tag yaitu :
Directive adalah sekumpulan tag yang menentukan tentang bagaimana dokumen yang berisi direktif ini akan diproses. Directive digunakan jsp untuk mengirimkan “pesan” ke jsp container.  Contoh :  <%@ Aditya =”nilai1″ atribut2=”nilai2″ . . . %>
dalam directive ini ada dibagi menjadi 3 jenis yaitu :
Page : mendefinisikan atribut atribut yang ada dalam halaman JSP
Include : untuk menyisipkan suatu berkas.
Taglib : untuk mendefinisikan tag tag yang dibuat pemrograman itu sendiri.
Elemen Skripting : digunakan untuk menggabungkan instruksi"  pemrograman java ke web. skripting dibagi menjadi 3 yaitu : deklarasi, scriplet, ekspresi
Deklarasi : tag ini berfungsi untuk pendeklarasian variabel di halaman, contoh :  <%!…..%>
Scriplet : sekumpulan kode yang berjalan setiap kali halaman jsp di panggil, contoh :<%........%>
Ekspresi : satu baris perintah yang digunakan untuk mengeksekusi perintah dan menampilkannya dalam halaman web, contoh :<%= kode %>